temanggung.forumotion.com
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Purbalingga - Tempat Wisata

Go down

Purbalingga - Tempat Wisata Empty Purbalingga - Tempat Wisata

Post  Admin Tue Apr 28, 2009 6:39 pm

A. WISATA ALAM
Pendakian Gunung Slamet
Banyak jalan untuk menuju ke Puncak Slamet. Namun yang lazim dilakukan adalah melalu lereng sebelah timur yang berada di wilayah Purbalingga tepatnya melaui dukuh Bambangan kecamatan Karangreja.

Goa Lawa
Tidak seperti Gua yang biasanya ada di Indonesia yang biasanya berada di lereng bukit dan batuan kapur sehingga akan timbul stalagtit dan stalagmit, Gua lawa ini memiliki keistimewaan karena dibentuk dari proses pendinginan lava, sehingga batuannya keras dan kuat tanpa menimbulkan stalagtit dan stalagmit. Untuk bisa melihat dari dekat keindahan Gua Lawa ini, kita harus menuruni lubang tanah dan menelusuri lorong-lorongnya.

Congot
Walaupun Kabupaten Purbalingga tidak memiliki wisata laut, namun memiliki wisata air yang cukup eksotik, yakni Congot yang merupakan pertemuan dua buah sungai, sungai Klawing dan sungai Serayu. Di obyek ini sejak dulu terselenggara pesta adat setempat dalam menyambut panenan ikan dan penaburan benih ikan. Pesta dimulai dengan lomba balap perahu sungai dan lomba menghias perahu yang diteruskan mendayung perahu bersama sama menuju suatu tempat untuk kemudian makan bersama (seluruh penduduk desa), menikmati panenan ikan yang didapat dari kedua sungai tersebut. Malam sebelumnya diselenggarakan pertunjukan wayang dan lomba menjaring ikan. Pesta tradisonil rakyat ini sudah turun temurun dipercaya sebagai sarana untuk melanggengkan ketersediaan ikan di kedua sungai tersebut. Obyek wisata ini terletak di desa Kedungbendo, kecamatan Kemangkon.

Wana wisata
Pemandangan alam yang indah dan hutan pinus yang sejuk serta menentramkan jiwa adalah hal yang bisa dinikmati di obyek wisata ini. Untuk menuju ke Wanawisata ini, bisa lewat dua pintu, yakni pintu gerbang Baturaden Kabupaten Banyumas dan pintu gerbang Serang, kecamatan Karang, Kabupaten Banyumas. Jarak dari kota Purbalingga kira-kira 22 km.

Curug
Ada beberapa Curug atau air terjun yang sangat indah di Purbalingga.
- Curug Karang : Disebut curug Karang karena memiliki bebatuan yang hitam dan terjal dengan tiga tingkatan curug.
- Curug Nini : Air terjun pada curug ini tidak terlalu tinggi, namun dibawahnya terdapat sumber air yang tidak pernah kering. Konon menurut cerita disini ada ikan yang tinggal kepala dan durinya.
- Curug Ciputut : Dengan ketinggian 30 m dan air yang tidak pernah kering, panorama di Curug Ciputut ini sangat indah sehingga banyak dikunjungi remaja-remaja pada saat libur. Dikarenakan medan yang cukup sulit, banyak dari remaja-remaja ini sering berpetualang disini.


B. WISATA SEJARAH
Monumen Jenderal Soedirman
Obyek inti dari Monumen Jendaral Soedirman adalah sebuah rumah duplikat tempat dilahirkannya Pangilma Besar Jenderal Soedirman. Selain bangunan inti tersebut, disini juga dilengkapi masjid, gedung pertemuan, perpustakaan, relief, Patung Pak Dirman dan taman.

Ardi Lawet
Terletak di kecamatan Rembang, Tapak kawasan Ardi Lawet yang merupakan tempat ber chalwat ini terletak di ketinggian 900 m. Untuk mencapainya harus melalui jalan setapak yang mendaki. Ardhi Lawet adalah sebuah petilasan Kyai Jambukarang, salah satu tokoh Islam dan juga tokoh Purbalingga yang dikenal lewat babat Jambukarang.


C. WISATA REKREASI
Aquarium Raksasa
Kalau di Jakarta ada Sea Word, maka di Purbalingga memilike River Word. Disini ditampilkan lebih dari 40 jenis ikan air tawar yang ditampung di aquarium-aquarium yang ditata sangat menarik. Salah satu andalan dari obyek wisata ini adalah 3 ikan arwana raksasa sepanjang lebih dari 2 meter. Selain obyek wisata aquarium, juga ada arena bermain termasuk water boom atau plorotan.

Bumi Perkemahan
Untuk memberikan vasilitas bagi yang senang melakukan camping atau kemah, maka di Kabupaten Purbalingga tepatnya di desa Karang Banjar terdapat bumi perkemahan dengan pemandangan alamnya yang masih alami dan siap menanti anda.

Kolam Renang
Jika akan melakukan olah raga sekaligus rekreasi, maka ada beberapa kolam renang yang airnya diambil dari sumber mata air alami dari pegunungan, yakni : Kolam renang Kutasari dan Kolam renang Bojongsari.

Taman-taman
Bagi yang ingin rekreasi ringan didalam kota, tersedia Taman Wasesa yang cukup menarik terutama bagi anak-anak kecil dan juga orang dewasa. Selain itu juga ada lingkungan alun-alun dengan pusat perbelanjaan dan jajannya.
Admin
Admin

Umur : 44
Jumlah posting : 193
Points : 11455
Reputation : 0
Lokasi : Temanggung

https://temanggung.forumid.net

Kembali Ke Atas Go down

Purbalingga - Tempat Wisata Empty Info Tambahan

Post  Admin Tue Apr 28, 2009 6:47 pm

Jarak Obyek dari Purbalingga
Pos Pendakian G. Slamet - Bambangan, Karangreja - 29 km
Goa Lawa - Siwarak, Karangreja - 26 km
Congot - Kedungbendo, Kemangkon - 13 km
Wana Wisata - Gerung, Kerangreja - 22 km
Curug Nini - Cipaku, Mrebet - 12 km
Curug Karang - Tanalum, Rembang - 37 km
Curug Ciputut - Talagening, Bobotsar - 15 km
Mon. Jend. Soedirman - Bantarbarang, Rembang - 43 km
Ardi Lawet - Penusupan, Rembang - 24 km
Aquarium Purbasari Mas - Purbayasa, Padamara - 8 km
Kolam Renang - Bojongsar - 8 km
Kolam Renang - Walik, Kutasari - 6 km
Desa Wisata - Karangbanjar, Bojongsari - 5 km

Hotel – Rumah makan
HOTEL NUSANTARA
Jl. Alun-alun Selatan 21
891169
20 kamar, 40 tempat tidur

HOTEL UTAMA
Jl. Jend. Soedirman 144
891426
32 kamar, 61 tempat tidur

HOTEL RATUHATI
Jl. Belik Raya
891799
6 kamar, 10 tempat tidur

HOTEL KENCANA
Jl. Pujowiyoto 1
892920
59 kamar, 124 tempat tidur

QUINN HART HOTEL
Jl. AW. Sumarmo
891466

HOTEL BELIK KEMBAR
Jl. Belik Raya
21 kamar, 28 tempat tidur

LOSMEN AYEM
Jl. Mayjen Panjaitan
10 kamar 28 tempat tidur

SOTO KRIYIK BU KARSINI
Kompleks pasar besar Jl. Kom. Notosumarsono
Menu: soto sokaraja

RM. TRUBUS
Jl. Letjend Suprapto
Menu: gado-gado, pecel, urab, oseng-oseng, lontong opor
SOTO BU MISDAR Depan Kantor Pengadilan Negeri Menu: soto ayam / sapi
Admin
Admin

Umur : 44
Jumlah posting : 193
Points : 11455
Reputation : 0
Lokasi : Temanggung

https://temanggung.forumid.net

Kembali Ke Atas Go down

Purbalingga - Tempat Wisata Empty Gambar

Post  Admin Tue Apr 28, 2009 7:11 pm

Purbalingga - Tempat Wisata Goa20l10 Purbalingga - Tempat Wisata Goalaw10

Goa Lawa

Purbalingga - Tempat Wisata Congot10

Congot

Purbalingga - Tempat Wisata Wanawi10

Wana Wisata

Purbalingga - Tempat Wisata 04sc0010

Curug

Purbalingga - Tempat Wisata Ardila10 Purbalingga - Tempat Wisata Ardila10

Ardi Lawet

Purbalingga - Tempat Wisata Jensoe10

Monumen Jenderal Soedirman

Purbalingga - Tempat Wisata Riverw10

Aquarium Raksasa

Purbalingga - Tempat Wisata Clip_h10

Bumi Perkemahan

Purbalingga - Tempat Wisata Owabon10 Purbalingga - Tempat Wisata Owabon11 Purbalingga - Tempat Wisata Owabon12 Purbalingga - Tempat Wisata Kolamr10

Kolam Renang

Purbalingga - Tempat Wisata 04109010 Purbalingga - Tempat Wisata Taman210

Taman-taman


Terakhir diubah oleh Admin tanggal Tue Apr 28, 2009 7:40 pm, total 1 kali diubah
Admin
Admin

Umur : 44
Jumlah posting : 193
Points : 11455
Reputation : 0
Lokasi : Temanggung

https://temanggung.forumid.net

Kembali Ke Atas Go down

Purbalingga - Tempat Wisata Empty Gambar2

Post  Admin Tue Apr 28, 2009 7:31 pm

Purbalingga - Tempat Wisata Arung210 Purbalingga - Tempat Wisata Arung211 Purbalingga - Tempat Wisata Bimac10 Purbalingga - Tempat Wisata Knalpo10 Purbalingga - Tempat Wisata Lesung10 Purbalingga - Tempat Wisata Patung11 Purbalingga - Tempat Wisata Thek-t10 Purbalingga - Tempat Wisata Turis210
Admin
Admin

Umur : 44
Jumlah posting : 193
Points : 11455
Reputation : 0
Lokasi : Temanggung

https://temanggung.forumid.net

Kembali Ke Atas Go down

Purbalingga - Tempat Wisata Empty Re: Purbalingga - Tempat Wisata

Post  Sponsored content


Sponsored content


Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik